Selasa, 04 Desember 2012

Jurus KFC


Jurus KFC



Jurus ini bisa menaikkan penjualan kentucky fried chicken atau yang sering disebut KFC hingga US$ 2 miliar/tahun tanpa tambahan biaya apa pun. Caranya adalah dengan menawarkan produk berikutnya setelah pembeli memesan produk tertentu.

Tentu saja, banyak pembaca pernah ke KFC ? Apakah pada saat anda di restoran tersebut, anda merasakan bahwa terkena jurus KFC ? Disinilah kehebatan mereka. Mereka melakukan jurus marketing yang luar biasa, yang mampu meningkatkan penjualan mereka secara signifikan. Setelah kita memutuskan membeli ayam goreng original. Kasirnya akan bertanya “Kentangnya pak ?” kemudian dilanjutkan “Cream Supnya pak?” kemudian “Ice Creamnya”. Jika kita masih menolak, mereka akan menanyakan lagi “ Hanya dengan menambahkan lima ribu rupiah anda bisa mendapatkan mainan menarik”. Demikian seterusnya, hingga akhirnya kita dengan senang hati mengeluarkan uang ekstra untuk membeli produk – produk lain sekaligus. Jika demikian halnya, secara umum teknik tersebut dapat kita gunakan untuk hampir seluruh produk atau jasa yang kita tawarkan. Yang paling penting adalah mereka mau datang dulu. Setelah itu, baru kita tawari paket ataupun produk yang menarik lainnya, yang mampu mendingkrak penjualan kita secara keseluruhan.

Related Posts by Categories



Tidak ada komentar:

Posting Komentar